Aku yang Lelah
Perasaan yang baru saja menggebu riang
Kini bersiteru memenuhi ruang
Pertanyaan terus membilang
Akankah ia ingin pulang?
Seringkali aku merasa yang paling kuat dalam lelahnya tungguku
Hanya aku yang berdiri tegar saat terjatuh dipelukmu
Tapi sudahlah, dirimu tak peduli betapa sulitnya kulalui hari tanpa ada penyemangat diri
Tidak semua orang bisa berteman dengan jarak
Kadang kita harus mengalah dengan kenyataan bahwa apa yang kita berikan tidak mesti sama dengan apa yang kita terima
Aku lelah pada gerimis yang berubah menjadi hujan di pipi hingga tak ada lagi rintik air itu
Tuhan sedang mempersiapkan kisah yang lebih baik untukmu
Bila nanti aku tergantikan
Ku ingin dia menjadi aku sebentar saja
Aku yang lelah, 29 Desember 2020
Posting Komentar untuk "Aku yang Lelah"
Posting Komentar