Putih Tlah Tertutup Hitam


Ketika tahta merajai segala
Ketika asa tak lagi sama rata
Tak peduli mereka berkata apa
Tuhan dianggap tidak ada

Saat akal tak berjalan
Tak ada takut di hari kemudian
Saat jiwa tak bertahan
Karena putih tlah tertutup hitam

Mereka tahu akan nestapa
Pada dunia yang berbisa
Merenggut jiwa-jiwa penguasa

Mereka yang duduk di singgasana
Akan terus merajalela
Hingga ajal menjemput tiba

Sadarlah jiwa yang batil
Minta ampun dan berzikir
Agar siksamu nanti tak kunjung berakhir

Malam, 22 November 2020

Fide Baraguma
Fide Baraguma Ibu dari dua jagoan hebat yang mengabdi diperbatasan Sumatera Barat dan Jambi

Posting Komentar untuk "Putih Tlah Tertutup Hitam"